Home / Berita Daerah / Ini Dia Cokelat Chocodot Genre Series

Ini Dia Cokelat Chocodot Genre Series

Cokelat Chocodot edisi khusus Genre. Persembahan Advokasi dan KIE BKKBN Jabar untuk remaja Jawa Barat.

Cokelat Chocodot edisi khusus Genre. Persembahan Advokasi dan KIE BKKBN Jabar untuk remaja Jawa Barat. (WARTA KENCANA)

“Katakan cinta dengan cokelat!” Itulah salah satu pesan yang tertera dalam kemasan cokelat keren ala Chocodot. Bagaimana jika cokelat belum berhasil meluluhkan hati “sasaran tembak” kamu? Tenang, kepingan dark chocolate seberat 100 gram itu masih bisa jadi obat patah hati. Tuh, kan!

Tentu, Jurus Jitu Mencari Jodoh –begitu Chocodot menyebutnya– tak hanya melulu soal itu. Ada tiga pesan lain yang disampaikan dalam salah satu kemasan cokelat Chocodot Genre Series yang diluncurkan di markas Chocodot Garut tersebut.

Seri pertama dengan tema Cokelat Pencari Jodoh ini mensyaratkan kesiapan mental, fisik, dan kedewasaan dalam persiapan menikah. Juga, carilah pasangan menikah dengan usia ideal: pria 25 tahun, perempuan 20 tahun. Tak kalah pentingnya adalah kepiawaian dalam memikat calon pasangan, orang tua, dan teman-temannya.

Pesan berbeda akan ditemukan dalam kemasan lainnya. Kali ini Chocodot mengusung tema Cokelat untuk Keluarga Kecil. Dengan bungkus perpaduan warna putih, biru cerah, dan kuning, penggila cokelat akan menemukan pesan penting di bagian belakang. “Pastikan anak Anda Cuma dua karena lebih banyak anak, makin banyak cokelat yang harus dibagi,” bunyi pesan dalam kepingan white chocolate 100 gram tersebut.

Sederet pesan yang diberi label Rumus Tepat Menyantap Cokelat ini menyarankan agar cokelat dibagi rata menjadi empat bagian. Dengan begitu, ayah, ibu, kakak, dan adik akan mendapat bagian yang sama. Dengan “ketentuan” itu, makan cokelat pun menjadi lebih nikmat. Apalagi, bila dinikmati saat bercengkerama bersama seluruh anggota keluarga. So, cokelat pun bisa membuat keluarga kecil tambah bahagia.

Ngomong-ngomong,  di mana cokelat Chocodot Genre Series ini didapatkan? Ya, tentu saja di outlet-outlet Chocodot. Seperti halnya kemasan 100 gram lainnya, cokelat seri generasi berencana ini dibanderol dengan harga yang sama.

“Pada prinsipnya kami hanya menitipkan pesan-pesan Genre kepada Chocodot. Adapun bunyi pesan disesuaikan dengan konsep yang dikembangkan tim kreatif Chocodot. Bagi kami yang penting substansi pesan sampai kepada remaja,” kata Kepala Sub Bidang Advokasi BKKBN Jabar Elma Triyulianti ihwal cokelat edisi khusus tersebut.

Penerbitan Chocodot Genre Series, terang Elma, merupakan sebuah sinergi pemerintah dan masyarakat dalam penyebarluasan informasi program kependudukan dan keluarga berencana (KKB). Barangkali inilah inovasi dalam strategi advokasi dan KIE yang digagas BKKBN Jabar. Adapun pemilihan tema Genre semata-mata karena pada umumnya remaja merupakan penggila cokelat. Oke deh, Selamat ya! (WK)

One comment

  1. Nirvana Paradiso

    Sebuah inovasi dalam advokasi dan KIE program KKB di Jawa Barat. Semoga daerah lain mengikuti. Sukses!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

Scroll To Top